Zona 6. Stimulasi Kecerdasan Matematika. Hari ke-2. Mengenal Banyak dan Sedikit

Tantangan Hari ke-2

Di hari kedua ini, dalam pengenalan konsep matematika konkret, saya mengajak Aisyah bermain untuk mengenal konsep banyak dan sedikit. Media yang digunakan adalah beras. Saya menyiapkan sejumlah beras dalam wadah kotak dan juga dua buah gelas berukuran kecil. Saya meminta Aisyah untuk mengisi dua gelas tersebut dengan beras yang tersedia di kotak. Kemudian, saya akan menunjukkan mana yang lebih banyak dan mana yang lebih sedikit.

Melalui permainan ini, Aisyah bisa belajar secara konkret seperti apa itu banyak dan seperti apa itu sedikit. Konsep ini akan menjadi dasar nanti ketika mengenal jumlah yang lebih banyak dan sedikit. Sehingga ketika nantinya bertemu dengan matematika abstrak anak akan mengerti maksud dari 6 lebih besar dari 5 bukan karena dari urutan angkanya, tapi karena memang jumlahnya lebih banyak.

Alhamdulillah, Aisyah bisa mengikuti permainan tuang menuang beras. Aisyah masih sesekali terrbalik menyebutkan mana yang lebih banyak dan yang lebih sedikit. Karena, sepertinya memang dia lebih fokus ke main beras dan tuang menuang, wkwkwk. Tapi, tidak apa-apa. Enjoy dan tetap bahagia bermainnya ya Nak, di masa mu saat ini memang hanya pengenalan saja tanpa harus dituntut untuk menguasai dengan baik. 


Ternyata, melalui permainan ini, Aisyah juga bisa mengenal konsep habis ketika sudah dipindah ke tempat lain. Aisyah menuang dari satu gelas ke gelas satunya bergantian. Sehingga, dia bisa melihat ketika beras dalam satu gelas dituang atau dipindah ke gelas lain, maka gelas satu itu akan habis. Alhamdulillah, tambahan lagi yaa,, mengenal konsep perpindahan dan juga pengurangan dalam matematika. 

So, matematika itu menyenangkan yaa,, dan dalam permainan sehari-hari anak tidak terlepas dari konsep matematika juga ya.. 

No comments